SEIKO 6309-7040 tahun muda (juli 1984), kadang disebut versi Singapore, varian terakhir setelah suwa Japan, Hong Kong 1 & Hong Kong 2.
Beberapa ciri cirinya:
- di bawah index jam 6 ada tulisan yg sangat kecil '6309 - 704MT' & logo Suwa
- jendela hari-tanggal tanpa bevel
- insert bezel tidak langsung menempel pada bezel, ada plat tipis yang membatasi. jadi ndak perlu kuatir lume dotnya copot jika mau membersihkan bagian dalam bezel
- di caseback, tulisan yang mengelilingi logo tsunami 'ST. STEEL 6309-7040 SEIKO WATER RESIST A'
#seiko6309